Sabtu, 29 November 2008

aku kini jauh dengan cintaku
meninggi rasa rindu
berputar rasa pilu

kau tahu cintaku takkan padam
bersama matahari yang tenggelam
kau tahu cintaku takkan hilang
bersama nyawa yang melayang

memang badanku sudah tak berbentuk
pikiranku menerobos jauh
tapi mataku kan tetap memandangmu
dan di hatiku kan tetap bersemayang cintamu

Senin, 24 November 2008

cintakku marah
ih takutku...

bagaimana bisa surga menjadi neraka
layu dalam api
tersiksa dan terperi

cintaku benci
ih semakin takutku

mungkinkah seorang malaikat mencaci
asa mulai runtuh

cintaku menangis
matiku dalam matanya

benarkah sebuah anggur menjadi air
kalau cinta tak terganti

Senin, 17 November 2008

andai ku raja
api mungkin takluk
titah segala rupa

surga bidadari kan datang
menghampiri dan bercinta
aku...

suara itu lg..
mengejekku dan...

uh...tawa itu jg lg..
disisiku...
kau tau cinta
bersarang di manusia hampa
seperti tulang dimakan anjing

ah,,terlalu fana kata-kata
apa kau mengerti cinta
hina nafasku

menghindarlah wahai cinta
takutku engkau jatuh
meradang

sedih ku dengar suara gagak
hitam dan serak
menjijikkan memakan
bangkai tulang ini
sepiku di atas awan
menggelayut imaji
andai engkau merayu

apa yang kubenci
diri tak seperti sutra
hanya belatung berjalan
mati..

ini adalah imaji
manusia yang munafik
sendiri lagi

apa kau mendengar wahai gadis
hanya tawa sinis terucap di muka
mengerti...

sepiku di atas awan...

Rabu, 12 November 2008

AKU

mungkin yang ada dalam pikiran Chairil Anwar adalah dia apa adanya, seperti binatang jalang yang ia wujudkan sebagai kuda putih..lucu juga sih kalau membaca buku AKU karya Sjuman...isinya benar-benar berbobot. tidak ada kata ceria atau bahagia..yang ada adalah sebuah ungkapan kesedihan dan kita menjadi merasakan apa yang dirasakan oleh Chairil anwar..mungkin itu juga yang dirasakan oleh pengarang..aneh bukan? padahal yang kita cari dalam membaca novel adalah membuat kita relaks(itu seh yg biasa ku alami, tau de orang lain..he..)
kesedihan dalam novel ini terlihat jelas pada puisi-puisi yang dianggap oleh seniman pada saat itu adalah sebuah pemberontakan jiwa yang lahir karena atas jiwa tertinggi dari seorang seniman. saya juga setuju dengan pembuka dari W.S rendra yang begitu menyanjung seorang perubah zaman seperti Chairil Anwar..
seperti air kotor
menyiram dosa dalam muka
mata, hidung,mulut
semua...
sanjungan bangkai dalam narasi
takkan tinggi
plot-plot munafik mungkin
busuk

mungkin dari saya hanya satu pesan ketika anda setelah membaca novel AKU, cobalah membuka diri dan menghadapi,,,,

Sabtu, 08 November 2008

bahasa Indonesia bahasa yang mudah

semua orang bilang bahwa mereka bisa berbahasa Indonesia, namun disisi lain mereka tidak mengerti tentang bahasa Indonesia itu sendiri. mereka menyebut bisa berbahasa karena menganggap bahwa orang Indonesia pasti bisa berbahasa Indonesia.